Aplikasi Capital Mobile ditujukan kepada nasabah Tabungan dan Giro Murni Perorangan dari PT Bank Capital Indonesia, Tbk untuk mempermudah nasabah melakukan transaksi perbankan kapan pun dan dimana pun.
Layanan yang tersedia meliputi informasi Call Center bank, lokasi dan masing-masing nomor telepon kantor cabang terdekat, informasi portfolio rekening dan saldo, informasi mutasi dan histori transaksi, transaksi Transfer Dana, transaksi Pembelian Voucher Pulsa, Token Listrik, termasuk Isi Ulang Uang Elektronik, dan berbagai Pembayaran Tagihan Telepon Paska bayar, TV & Internet Berlangganan, Tagihan Utilitas Listrik dan Air, serta Asuransi.
Bank Capital Indonesia mengusahakan kenyamanan nasabah dalam menggunakan fasilitas ini, tetapi menjaga kepercayaan yang telah diberikan nasabah kepada bank dalam menangani aset dan keamanan data pribadi nasabah merupakan prioritas utama kami. Bank berupaya setiap saat untuk memastikan data pribadi dan aset nasabah selalu terlindungi. Bank berkomitmen terhadap keamanan data dengan menerapkan langkah-langkah fisik, elektronik, dan pengelolaan yang memadai dalam menjaga dan mengamankan aset dan data pribadi nasabah pengguna. Meskipun demikian, untuk memastikan proteksi nasabah pengguna dalam transaksi dengan menggunakan Capital Mobile, maka nasabah pengguna harus menjaga kode Aktivasi, User ID, Password dan M-PIN untuk tidak dibagikan kepada siapapun dan pastikan aplikasi Capital Mobile yang digunakan adalah aplikasi yang sah keluaran Bank Capital Indonesia. Ketentuan lengkap mengenai aplikasi Capital Mobile dapat dibaca setelah nasabah pengguna download aplikasi dan siap untuk melakukan registrasi.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai registrasi rekening dan proses aktivasi, silakan hubungi Call Center 012-27938883 atau kunjungi kantor cabang terdekat. Dengan senang hati kami akan melayani Anda.
Selamat bergabung dan menikmati layanan Capital Mobile!